Jumat, 27 April 2012

PLUGER/ FRENCH PRESS

********************************************************************************

Ada beberapa faktor yang membuat saya kesengsem dengan metode seduh press.
1.       SEDERHANA
Inilah metode seduh dengan cara paling sederhana ke-2 setelah metode tubruk. Cukup melalui 3 tahapan utama: siram, tekan dan tuang ke cangkir anda.
2.       MURAH
Dengan harga termurah dibawah Rp 50 ribu anda bisa memiliki alat seduh ini. Banyak istilah dan nama untuk menyebut alat ini, antara lain french-press, press pot dan coffee plunger.
3.       JUJUR
Jika anda ingin mengetahui karakter asli dari kopi yang anda miliki, cobalah metode press selain metode tubruk. Karena kedua metode inilah yang menghasilkan citarasa yang jujur dari kopi anda.
Baiklah kali ini saya ingin berbagi cerita, sedikit lebih detail, bagaimana ritual saya melakukan metode seduh press.
Panaskan air hingga suhu 90-95″ C atau 1 menit setelah air mencapai titik didih.
Sementara menunggu 1 menit berlalu, giling kopi dengan setingan kasar. Tujuannya selain meminimalkan partikel pahit pada biji kopi, juga meminimalkan sedimen kopi yang akan ikut tertuang ke cangkir anda.
Rasio (selera saya) antara kopi : air = 1 : 12. Jadi untuk penyajian per cangkir saya biasa menggunakan takaran 16gr kopi untuk 200ml air. Ingat, takaran adalah soal selera pribadi. Bersikaplah bebas dan terbuka untuk hal satu ini.
Disarankan melakukan pemanasan awal (pre-heat) pada cangkir dan french-press anda untuk menjaga suhu selama proses seduh berlangsung.
Tahap ini menjadi penting terutama ketika berada di ruang ber-AC
Masukkan bubuk kopi ke dalam french-press, tuang sebagian kecil air panas untuk membasahi bubuk kopi (pastikan merata) dan diamkan 30-45 detik . Pada proses ini kopi melepaskan gas karbon penghasil rasa pahit.
Proses ini juga dikenal dengan istilah "blooming"
Tuang seluruh sisa air panas dan aduk perlahan selama 4-5 putaran.Tutup french-press dan tekan sedikit hingga posisi penyaring sedikit dibawah permukaan kopi. Tujuannya untuk memastikan bahwa seluruh bubuk kopi terendam secara merata.Pastikan kopi terendam rata sempurna
Diamkan selama 3:30 menit (sehingga total waktu seduh 4 menit)
Tekan penyaring perlahan hingga bubuk kopi mencapai dasar french-press.
dan kopi siap dituang di cangkir anda.

************************salam coffee lovers balikpapan************************





Tidak ada komentar:

Posting Komentar